5 Tips Ini Bisa Menghindari Bosan Saat Belajar Dirumah

les privat bandung

Ujian Nasional sebentar lagi, ada ulangan dadakan hampir setiap hari, belum lagi UAS, Try Out dll
Semua itu menuntut kita untuk belajar, belajar dan belajar, Ya karna dengan belajarlah cara agar membuat kita pintar dan dapat membanggakan orang tua.

Tetapi seringkali kita merasa bosan saat belajar, bukannya mengerti tentang apa yang dipelajari ehh malah jadi gak ada niat buat belajar..

Nah, sekarang admin akan membagikan beberapa tips yang bisa dilakukan agar belajar menjadi menyenangkan sehingga tidak ada lagi kata bosan untuk belajar.

1. Buat Ruang Belajar Yang Nyaman

Pada saat belajar, pastikan ruang belajar kalian rapi, bersih dan wangi sehingga kalian menjadi   nyaman dan rileks . Ruang yang berantakan tentu akan membuat tidak nyaman dan kalian tidak bisa fokus saat belajar.

2. Atur Waktu Belajar

Terlalu lama belajar akan menyebabkan kalian capek dan bosan, aturlah waktu belajar kalian dengan baik, dalam belajar tidak perlu waktu yang terlalu lama, Tidak apa kalian belajar hanya sebentar asalkan sering . Misalnya di pagi hari belajar 20 menit, siang nya 10 menit, dan malam nya 30 menit .
Pasti dengan belajar seperti itu akan lebih mudah dan efektif

3. Mendengarkan Musik

Belajar sambil mendengarkan musik juga jadi salah satu cara untuk menghilangkan bosan, tetapi kalian harus pilih musik yang slow ya agar konsentrasi kalian juga tetap terjaga,

4. Belajar Kelompok

Agar belajar semakin menyenangkaan, kalian juga bisa mengajak teman teman untuk belajar bersama, belajar kelompok membuat belajar semakin asik karna kalian bisa saling bertukar pikiran . Tapi jangan sampe keasikan ngobrol ya sama temen temennya, nanti bukannya belajar bersama malah jadi nimbrung bersama hehe

5. Belajar Bersama Guru Privat

Pada saat belajar pastinya kalian akan mendapat satu kesulitan, entah itu tidak mengerti tentang materi yang dipelajari atau tidak bisa memecahkan soal yang sedang dikerjakan.
Kebanyakan dari kita langsung menyerah dan kebingungan sendiri .
Nah, disinilah peran penting guru privat . Guru privat bisa langsung membantu kalian dalam memecahkan masalah tersebut, selain itu kalian juga bisa sharing dengan guru privat tentang masalah belajar disekolah.
Belajar pun menjadi efektif, efisien dan menyenangkan .

Semoga tips diatas bermanfaat ya, dan jangan sampai ada yang malas lagi belajar karna bosan hehe Apapun itu belajar sangatlah penting sebagai cara untuk mewujudkan impian kita masing-masing. Semangat!




Tags : Artikel, Les Privat Bandung

Pages